Pekerjaan sebagai YouTuber memang kini menjadi cita-cita baru bagi anak-anak jaman now. Ternyata selain menyenangkan, menjadi YouTuber juga sangat menghasilkan dibandingkan dengan pekerjan kantoran biasa. Waktu yang fleksible, fun, dan menghasilkan.
Tak heran kini makin banyak beauty vlogger yang bermunculan dengan berbagai kelebihan dan keunikan mereka masing-masing. Namun tim Pinang Paleo telah merangkum beberapa beauty vlogger nyentrik dan unik dalam melukis wajah mereka,
Suhay Salim

Suhay Salim hingga saat ini memiliki pengikut sebanyak 734,658 subscribers ini memang terkenal dengan make up beratnya terutama pada mata. Suhay sangat berani dan lihai dalam mengaplikasikan warna-warna berani pada kelopak matanya. Cara ia menjelaskan juga sangat santai dan fun.
Cindecella

Beauty influencer satu ini sering membuat make up look yang bisa dibilang aneh sekaligus unik. Namun ada juga tutorial make up sehari-hari, channel YouTube Cindecella ini cocok untuk Parapaleo yang ingin make up kostum atau ke pesta dengan tema yang unik. Channel Cindecella telah memiliki pengikut sebanyak 291,346 subscribers.
Janine Intansari

Salah satu beauty influencer ini memang terbilang unik, bukan hanya kreasi make up nya yang banyak yang aneh-aneh namun keseharian Janine juga terbilang cukup unik, ia dijuluki dengan alis warna-warni, alisnya ini diwarnai sesuai dengan warna rambutnya saat itu. Jannie memiliki 30,092 subscribers di channel YouTube miliknya.
Sarah Ayu

Sarah Ayu memiliki 265,648 subscribers ini ternyata pernah membuat Tutotial Gangster Skull Halloween, Glam Red Devil Hallowen, dan yang terakhir kolapnya dengan ketiga temanya yang memberikan tutorial make up Drag Queen. Beauty Influencer ini juga terkenal dengan berbagai tips and trik make up dengan beragam tema.
Itulah empat beauty vlogger yang unik dan nyentrik versi tim Pinang Paleo. Hayo mana beauty influencer favorit Parapaleo?